Kelompok KKN 85 tutup program KKN dengan cara adakan lomba permainan tradisional dan turnamen bola v | 2021-04-05 11:32:43


K-85 Tutup KKN dengan Lomba Permainan Tradisional dan Bola Voli di Desa Kencana Mulia


img

Foto (Ist.) Suasana Perlombaang Permainan dan Bola Voli di desa Kencana Mulia, Kec. Rambang, Kabupaten Muara Enim (29/3)

HUMAS-UINRF,-- Kelompok 85 (K-85) tutup program KKN dengan cara adakan lomba permainan tradisional dan turnamen bola volly sejak hari sabtu - senin, (27 -29 Maret 2021). Pelaksanaan kegiatan lomba-lomba dilaksanakan di Unit 5 Blok A Desa Kencana Mulia, Kecamatan Rambang Kabupaten Muara Enim. (30/3)

Panitia Penyelenggara yang juga Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Ke-74 UIN Raden Fatah (UIN RF) Palembang, terdiri dari 12 Orang Mahasiswa/Mahasiswi, yakni Piona, Fersha Maydilla, Meliyani, Liza Zumarnis, Yunia Sutanda Putri, Yoke, Ima Agnesia, Jumiani, Efriani Sartika, Bambang Hardiyanto, Habib Naufal, dan Yongki

Lomba Permainan Tradisional berupa lomba Bakiak, Balap Karung, Memasukan Paku ke dalam Botol dan Turnamen bola volly dilaksanakan secara tatap muka bersama anak-anak baik Dari SD ataupun MTS dan diikuti oleh mahasiswa/mahasiswi KKN Angkatan 74 UIN RF  Palembang yang diketuai oleh Yongki, Pelaksanaan berjalan dengan sukses dan lancar sampai selesai.

Yongki sebagai Ketua Pelaksanan perlombaan mengatakan bahwa kegiatan ini terbuka untuk anak-anak desa Kencana Mulia, kecamatan Rambang dan para remaja di desa, dengan cara mendaftarkan dirinya atau regu ke posko KKN angkatan ke-74, Kelompok 85.

“Kegiatan Lomba Permainan Tradisional dan Bola Voli, sebagai program penutup dan ramah tamah dengan seluruh masayarakat disana, Kegiatan tersebut dilaksanakan secara terbuka untuk masyarakat desa disana. ” ujar Yongki (SA)